BAB I
PENDAHULUAN
1.1.
Latar Belakang
Untuk meningkatkan proses belajar mengajar bagi mahasiswa
tingkat akhir jurusan Analis Kesehatan Politeknik Kesehatan Bandung, dipandang
perlu untuk diberikan pengetahuan dan wawasan agar memiliki penguasaan
pengetahuan (kognitif) serta keterampilan (psikomotor) yang dapat dipraktekkan
secara utuh di lapangan.
Sesuai kurikulum nasional program Diploma III jurusan
Analis Kesehatan Politeknik Kesehatan Bandung, maka pada semester akhir
diselenggarakan kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) yang dilaksanakan di
laboratorium Rumah Sakit (Pemerintah maupun Swasta) dan Laboratorium Klinik.
Kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) bertujuan
memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mempraktekkan yang diperoleh pada
setiap tahap pendidikan, disertai dengan sikap professional di bidang
laboratorium.
Mengingat sangat pentingnya hasil dari kegiatan Praktek
Kerja Lapangan (PKL) ini, dipandang perlu untuk dibuatnya laporan dalam rangka
melatih mahasiswa agar mampu mengakomodasikan seluruh kegiatan yang dilakukan
dalam bentuk laporan yang baik dan objektif, sehingga diharapkan mencerminkan
sebagai referensi mengenai keadaan lahan.
1.2 Dasar Hukum
1. Berdasarkan keputusan Mentri Kesehatan No.
2344/Kp/Diknakes/VII/1987 dan keputusan Medikbud No. 12/DIKTI/Kep/1990,
struktur PKL dan magang dialokasikan pada semester VI (enam) bersama karya
tulis ilmiah dan ujian akhir program.
2. Surat keputusan Menkes RI No. 884/SJ/Diknakes/VII/1986,
tanggal 18 Juli 1986 tentang pelaksanaan praktek kerja lapangan pendidikan
tenaga kesehatan di unit pelayanan kesehatan,
3. Surat keputusan Menkes RI No. HK. 02.02.3.3.1.0467A
tanggal 14 Februari 1997 tentang pedoman umum penyelenggaraan program Diploma
III Kesehatan di lingkungan departemen kesehatan RI.
4. Surat Keputusan Menkes RI No. HK. 06.06.1.1.A.582 tanggal
17 Februari 1998 tentang kurikulum nasional pendidikan Diploma III Analis
Kesehatan.
5. Surat Keputusan Menkes RI. No.
023/Menkes/Menkes/SK/IV/1997 tentang Organisasi dan Tata Kerja Akademi Analis
Kesehatan Bandung.
6. Kepmenkes dan Kessos RI. No. 298/Menkes-kessos/SK/IV/2001
tentang Organisasi dan Tata Kerja Politenik Kesehatan.
1.3
Tujuan PKL
1. Tujuan Umum
Memberikan
kesempatan kepada peserta didik untuk mempraktekkan serta mencoba secara nyata
pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh pada masa pendidikan disertai sikap
professional sesuai dengan profesinya. Mahasiswa mampu melaksanakan proses
administrasi laboratorium, melakukan pemeriksaan laboratorium dan dapat
melakukan pendokumentasian hasil pemeriksaan laboratorium dengan baik dan benar.
2. Tujuan Khusus
a. Mengembangkan wawasan pengetahuan mahasiswa dalam IPTEK
laboratorium kesehatan.
b. Meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam bekerja di
laboratorium kesehatan.
c. Melatih dan mengembangkan mahasiswa dalam meningkatkan :
1) Sikap dan etika profesionalisme dalam memberikan
pelayanan kesehatan khususnya pelayanan kesehatan.
2) Kemampuan berkomunikasi dan kerja sama dalam tim.
1.4
Kegiatan PKL
Kegiatan Praktek Kerja lapangan meliputi :
1) Melakukan persiapan pengambilan dan
penanganan sampel atau spesimen untuk pemeriksaan laboratorium.
2) Melakukan analisa atau pemeriksaan laboratorium
kesehatan.
3) Melakukan kegiatan administrasi dan pelaporan hasil
laboratorium.
4) Mengoprasikan, memelihara (Maintanance) dan dapat menangani kerusakan sederhana pada alat
laboratrium.
1.5
Tempat Pelaksanaan
Kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan di
Laboratorium Klinik Rumah Sakit Rajawali dan Laboratorium Bioteknologi Rumah Sakit
Rajawali.
1.6
Waktu Pelaksanaan
Kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan pada
tanggal 22 Februari 2016 sampai dengan 17 April 2016.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar